Media Bawean, 4 Mei 2011
Sumber : Berita Jatim
Reporter : Deni Ali Setiono
Gresik (beritajatim.com)- Mengantisipasi kebocoran ujian nasional (UN) di tingkat Sekolah Dasar (SD). Jajaran Polres Gresik mengawal ketat pendistribusian soal hingga ke pulau terpencil seperti ke Pulau Bawean Gresik, Jawa Timur.
Kasat Bimas Polres Gresik, AKP Suryono mengatakan, pendistribusian soal UN SD khususnya ke Pulau Bawean dilakukan sekarang mengingat perjalanannya hanya bisa dilakukan lewat trasnpotasi laut. "Kemarin hari Senin (2/5), soal UN SD sudah kami ambil dan hari ini kami distribusikan ke Pulau Bawean Gresik," kata Kasat Bimas Polres AKP Suryono, Rabu (3/05/2011).
Menurut AKP Suryono, untuk pendistribusi soal UN SD ke Pulau Bawean ada 19 box. Dari jumlah itu, 8 box didistribusikan ke Kecamatan Tambak. Sedangkan 11 box lainnya didistribusikan ke Kecamatan Sangkapura. "Rencananya soal UN SD yang didistribusikan ke Pulau Bawean besoknya langsung dikirim ke polsek-polsek setempat," tuturnya.
Seperti diketahui, hari ini distribusi soal UN SD ke Pulau Bawean diangkut menggunakan KMP Ekspress Bahari 1C. Dalam pengawalan tersebut puluhan personil dari Polres Gresik bersenjata lengkap terus mengawasi soal UN SD mengingat pengangkutannya bersamaan dengan penumpang.[dny/ted]




Posting Komentar