Media Bawean, 26 Desember 2011
PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur (SIM) sebagai perusahaan yang bergerak dibidang transportasi pelayaran laut Kapal Express Bahari 1C jurusan Gresik - Bawean telah berusia 21 tahun.
Dalam rangka merayakan HUT PT. SIM ke-21, bertempat di Kantor PT. SIM Cabang Gresik (Jl. Pahlawan) diselenggarakan pembacaan do'a bersama. Hadir tokoh masyarakat Gresik, tokoh asal Pulau Bawean di Gresik, serta seluruh staf, karyawan dan ABK Kapal Express Bahari 1C. Pembacaan do'a berlangsung khidmat dan khusuk dipimpin oleh H. Subki.
Reven sebagai Kepala PT. SIM Cabang Gresik, mengatakan kegiatan dalam rangka HUT ke-21 dengan menggelar pembacaan do'a bersama, serta mengadakan bhakti sosial ke Panti Asuhan di Gresik.
Menurut Reven, PT. SIM sebagai perusahaan pelayaran dibidang transportasi laut akan selalu meningkatkan pelayanan terbaiknya kepada seluruh penggunanya. Diantaranya, bila terjadi lonjakan penumpang tentunya akan siap menambah trayek kapal berangkat PP Gresik - Bawean.
Sementara kantor Cabang Bawea dalam rangka HUT. PT. SIM ke-21, nanti malam (senin, 26/12/2011) akan menggelar pembacaan do'a dengan mengundang tokoh masyarakat di Sangkapura. (bst)