Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Tim Bupati Kalahkan Tim Camat 2-1
Pertandingan Bola Voli HAORNAS ke-29

Tim Bupati Kalahkan Tim Camat 2-1
Pertandingan Bola Voli HAORNAS ke-29

Posted by Media Bawean on Jumat, 21 September 2012

Media Bawean, 21 September 2012 


Pertandingan Voli persahabatan dalam rangka Hari Olah Raga Nasional (HAORNAS) ke-29 Tahun 2012 Kabupaten Gresik, antara Tim Bupati Gresik dengan Tim Camat dimenangkan Tim Bupati dengan skore 2-1. Pertandingan persahabatan ini diselenggarakan di halaman Pemkab Gresik Jum’at pagi (21/9).

Tim Camat diikuti seluruh Camat se Kabupaten Gresik termasuk Camat Sangkapura (H. Imam, S.Pd, MM) dan Camat Tambak (Suropadi, S.Pd, MM). Terlihat keduanya sangat aktif dalam pertandingan ini. Sekalipun kalah, Tim Camat sempat menang di set kedua, sehingga menyamakan kedudukan menjadi 1-1. Namun di set ketiga permainan Tim Bupati sangat efektif sehingga memenangi pertandingan.

Di pertandingan lainnya, yaitu final antar kecamatan, mempertemukan Juara bertahan Kecamatan Kedamean dengan Kecamatan Kebomas. Pertandingan keduanya sangat alot, karena sama-sama kuat. Namun pada akhirnya dimenangkan oleh Kecamatan Kebomas dengan skor 3-1. (Kemas Saiful Rizal, Kontributor Media Bawean).

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean