Media Bawean, 2 Desember 2012
Pasca tabrakan, KM. KIRANA III milik PT. Dharma Luatan Utama (DLU) (senin, 2/12/2012), waktu dini hari, telah bersandar di Pelabuhan Bawean dengan kondisi bagian depan kapal terlihat rusak berat.
Warga Sangkapura spontanitas berdatangan sejak pagi hari hingga malam hari untuk melihat dari jarak dekat kondisi kapal setelah menabrak pelabuhan Bawean. Setelah melihat kondisi kapal bagian depan bawah, warga memberikan kesimpulan tersendiri atas kejadian yang menyebabkan kondisi pelabuhan rusak berat.
Ditemui Media Bawean, warga menyatakan tertarik untuk melihat dari jarak dekat setelah mendengar ada kapal menabrak pelabuhan. "Sekedar ingin melihat dari jarak dekat saja, apalagi di Pulau Bawean tidak ada hiburan sehingga kondisi kapal rusak pun menjadi tontonan menarik,"katanya.
Silih berganti warga berdatangan untuk melihat, setelahnya langsung kembali dengan memberikan kesimpulan sendiri sesuai hasil pengamatan selama melihat kondisi kapal yang sandar di pelabuhan Pulau Bawean. (bst)