Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Camat Perang Melawan Sampah
Kaki Camat Terluka Kena Kaca

Camat Perang Melawan Sampah
Kaki Camat Terluka Kena Kaca

Posted by Media Bawean on Jumat, 15 Agustus 2014

Media Bawean, 15 Agustus 2014


Tak kenal menyerah, Abdul Adim Camat Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik melakukan perang melawan sampah di wilayah kerjanya.

Momentum peringatan Hari Pramuka tanggal 14 Agustus 2014, dimanfaatkan untuk membersihkan tumpukan sampah di pinggir laut kawasan Pelabuhan Baru Pulau Bawean. 

Sampai ditempat, Camat Sangkapura dengan berpakaian pramuka langsung terjun ke tumpukan sampah, lalu mengumpulannya untuk dimasukkan kedalam tempat untuk dikumpulkan jadi satu, selanjutnya sampah dibuang ketempat yang telah disediakan.

Melihat Camat turun langsung ke medan, seluruh pasukan pramuka turun langsung ke tempat tumpukan sampah lalu membersihkannya.

Turut langsung bersama Camat Sangkapura, yaitu Kapten Dul Karim, Komandan Koramil Sangkapura.

Ironisnya setelah sampah berhasil dibersihkan ternyata kaki Camat Sangkapura terkena pecahan kaca sampai terluka parah.

Ditemui Media Bawean, Camat Sangkapura mengatakan perang melawan sampah merupakan kewajibannya untuk menjaga kebersihan lingkungan wilayah kerja. "Tak ada kata menyerah melawan sampah, karena lingkungan bersih termasuk sehat,"ujarnya.

Melalui kegiatan Peringatan Hari Pramuka, termasuk merayakannya secara langsung untuk menjaga kebersihan lingkungan.

Menurut Abdul Adim, Pulau Bawean sudah menjadi ikon wisata di Jawa Timur, sudah mendapat perhatian penuh dari Pemerintah Kabupaten Gresik dalam sektor pembangunan segala bidang. "Bila pemandangan yang suguhkan ketika mereka datang ke Pulau Bawean lalu melihat sampah, tentunya malu dong,"paparnya.

Camat mengajak kepada seluruh warganya agar jangan membuang sampah sembarangan. "Carilah tempat yang aman demi kebersihan lingkungan kita bersama,"turturnya.

Solusi paling tepat adalah Tempat Pembuangan Akhir, menurut Abdul Adim, sampai sekarang masih mencari lokasi untuk pembuangan sampah, tapi belum menemukannya. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean