Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Puskesmas Gelar Halal Bihalal, Saling Memaafkan dan Bersilaturrahim

Puskesmas Gelar Halal Bihalal, Saling Memaafkan dan Bersilaturrahim

Posted by Media Bawean on Selasa, 12 Agustus 2014

Media Bawean, 12 Agustus 2014


Puskesmas Sangkapura, Gresik, menggelar halal bihalal (selasa, 12/8/2014), bersama seluruh keluarga besarnya, mengundang Muspika kecamatan Sangkapura bersama seluruh kepala desa, serta dihadiri kepala instansi di Pulau Bawean, Gresik.

dr. Tony S. Hartanto mengatakan halal bihalal secara rutin diselenggarakan setiap tahun dengan mengundang seluruh keluarga besar, diantaranya pensiunan pegawai kesehatan di Pulau Bawean. Tujuannya memanfaatkan momentum hari raya untuk saling memaafkan, serta silaturrahim bersama.

"Sebagai pelayan kepada masyarakat tentunya perlu dilaksanakan halal bihalal dengan mengundang stekholder, seperti kepala desa, serta tokoh masyarakat untuk meminta maaf atas kekurangan serta khilafan atas kinerja yang dilaksanakan,"katanya.

Selain silaturrahim, halal bihalal menjadi tempat belajar untuk menerima siraman rohani dengan mengundang Kepala KUA kecamatan Sangkapura, Nasichun Amin sebagai penceramah.

Intisari hikmah ceramah agama yang disampaikan Kepala KUA kecamatan Sangkapura dalam halal bihalal, menyatakan bahwa salah satu syarat menjadi muttaqin sebagai tujuan puasa adalah menjadi orang yang memaafkan orang lain. 

Namun sebelum itu harus bisa menjadi orang yang siap selalu menolong orang yang membutuhkan dan orang yang bisa menahan emosi. Kemudian syarat lainnya adalah bila terlanjur melakukan kesalahan maka langsung ingat kepada Allah SWT. bertobat dan berusaha tidak mengulangi kesalahannya. Hal diatas ada dalam makna ayat 134 dan 135 Surat Ali Imran. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean