Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » STAIHA Bawean Gelar KKN di Lima Kampung

STAIHA Bawean Gelar KKN di Lima Kampung

Posted by Media Bawean on Sabtu, 30 Juli 2016






Pelepasan kuliah kerja nyata (KKN) mahasiswa Sekolah Tinggi Islam Hasan Jufri (STAIHA) Bawean digelar di kantor kecamatan Sangkapura, Senin (25/ 7).

Ada 60 mahasiswa menjadi peserta KKN STAIHA angkatan 4 tahun 2016 ini. Mereka ditempatkan di Tanjung Kimah, Pemasaran, Gunung Malang, Pulau Gili Timur dan Tebusala.

Baharuddin Ketua STAIHA Bawean dalam sambutannya berpesan kepada seluruh peserta KKN agar mengabdikan sepenuhnya untuk masyarakat. “Silahkan keilmuan yang sudah diperoleh selama mengikuti perkuliahan di kampus untuk diajarkan kepada masyarakat,”katanya.

Selain itu, mantan PNS pengadilan agama berharap agar mahasiswa peka terhadap persoalan sosial di masyarakat dengan mengedepankan keperdulian untuk membantunya.

Abdul Adim Camat Sangkapura memotivasi agar mahasiswa mempunyai semangat tinggi dalam menyelesaikan tugas kampus, termasuk mendorong agar meningkatkan prestasi belajar.

Menurutnya persoalan ekonomi atau kemampuan finansial bukanlah batu sandungan untuk belajar pendidikan tinggi, yang diperlukan hanya kemauan tinggi untuk meraih kesuksesan.

Ketua Panitia KKN, Abdul Hadi mengatakan program yang dilakukan sepenuhnya diserahkan sesuai kebutuhan masyarakat. Sedangkan di Pulau Gili lebih fokus untuk pengembangan pariwisata.

Ali Asyhar Ketua II Bidang Kemahasiswaan menyatakan STAIHA Bawean membuka 2 program studi (Prodi), yaitu prodi manajemen pendidikan Islam (MPI) dan prodi hukum ekonomi syariah (Muammalah). Jumlah mahasiswa aktif sebanyak 448 orang, dan sudah mewisuda sebanyak 72 mahasiswa. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean