Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Kades Sepakat Basmi Balapan Liar di Kawasan Barat Bawean

Kades Sepakat Basmi Balapan Liar di Kawasan Barat Bawean

Posted by Media Bawean on Senin, 09 Maret 2020


Maraknya balapan liar di kawasan barat Pulau Bawean, tepatnya diperbatasan antara desa Suwari dengan desa Dekatagung langsung disikapi dengan Deklarasi Anti Balapan Liar, bertempat di balai desa Dekatagung (senin, 9/3).

Imam Juhadi kepala desa Dekatagung bersama Ruhan kepala desa Suwari dihadapan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Sangkapura menyatakan sepakat untuk membasmi balapan liar diwilayah perbatasan antar dua desa.

AKP Rahmad Kapolsek Sangkapura berharap kerjasama seluruh pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban, khususnya di kawasan yang seringkali dijadikan ajang balapan liar.

Menurutnya balapan liar yang kemarin viral di media sosial sudah ditanganinya dengan memeriksa 3 orang pelaku balap liar dan mengamankan 2 unit sepeda motor yang dipergunakan balapan.

Untuk membasmi, Kapolsek meminta aparat 2 desa untuk turun langsung membubarkan bila ada balapan liar. "Silahkan video atau foto pelakunya, nanti serahkan kepada pihak kita untuk menindaklanjuti proses hukum,"tegasnya.

Imam Juhadi kepala desa Dekatagung mengajak seluruh aparatnya untuk memantau ataupun turut serta melakukan pembasmian balapan liar di perbatasan desanya.

Sementara Ruhan Kepala Desa Suwari menyambut baik ajakan kepala desa Dekatagung untuk melakukan kontrol situasi dan kondisi keamanan diwilayahnya. "Saya bersama seluruh aparat desa Suwari siap untuk turun langsung bila ada balapan liar,"paparnya.

Sekcam Sangkapura Syamsul Arifin mengapresiasi adanya kesepakan 2 kepala desa di kawasan barat untuk saling menjaga keamanan dan ketertiban diwilayahnya.

Syafi'e Ketua GP Ansor Cabang Bawean yang sebelumnya berkirim surat ke Polsek Sangkapura menyatakan mendukung untuk pembasmian balapan liar, khususnya waktu bulan puasa ramadhan perlu antisipasi oleh pihak berwajib terkait maraknya balapan.

Kesimpulan rapat disepakati, bila ada balapan liar kembali terulang akan sama-sama kompak turun langsung untuk membubarkannya. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean