Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » 3 Nelayan Bawean Ditemukan Selamat

3 Nelayan Bawean Ditemukan Selamat

Posted by Media Bawean on Jumat, 20 Februari 2009

Media Bawean, 20 Februari 2009

Sumber : Okezone

GRESIK - Tiga nelayan Desa Sungai Rujing, Sangkapura, Bawean akhirnya ditemukan dengan selamat. Ketiganya ditolong nelayan Brondong, Lamongan, setelah teroambang-ambing di perairan Masalembo, Madura sejak Kamis 19 Februari lalu.

Ketiga nelayan Desa Sungai Rujing itu adalah Mohammad Syahrul (27) warga Dusun Timur Rujing, Ridlah (64) asal Dusun Tanjung, dan Moh Syafi'i (27) warga Dusun Sungai Tirta. Saat ditemukan, kondisi ketiganya kelelahan dan kelaparan, karena bekalnya sudah habis.

Sampai berita ini diturunkan, ketiganya masih menjalani perawatan medis di Puskesmas Industri Alun-alun Gresik. Rencananya, para nelayan itu dipulangkan dengan menaiki KM Ekspres Bahari 8-B menuju Pulau Bawean pada Sabtu 21 Februari besok.

Muhammad Syahrul, salah seorang nelayan yang selamat menceritakan, mereka berangkat melaut pada Rabu 11 Februari sekitar pukul 16.00 WIB. Ketika berada di lepas pantai, tiba-tiba perahu klothok milik Fadali mengalami mesin pecah dan baling-baling kipas patah. Akhirnya perahu berukuran 2x7 meter persegi itu mengalami bocor.

"Kami berusaha mengeluarkkan air sampai tiga hari," kenang Syahrul dengan mata menerawang, karena kelelahan, Jumat (20/2/2009).

Mereka pun berusaha tetap bertahan sambil mencari pertolongan. Untungnya, di saat kondisi kritis ada kapal porsin milik nelayan Brondong berlalu di Perairan Masalembo, Madura. Dari situ, mereka meminta pertolongan.

Mereka pun menumpang di kapal porsin sambil mengikuti nelayan Lamongan mencari ikan. Mereka baru mendarat di pelabuhan ikan Brondong, Kamis pukul 22.00 WIB lalu dijemput Muzamil, warga Bawean yang tinggal di Gresik. (Ashadi Iksan /Sindo/teb)

SHARE :

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean