Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » H. Arfa'e Sering Disebut
Tapi Dilupakan Jasanya

H. Arfa'e Sering Disebut
Tapi Dilupakan Jasanya

Posted by Media Bawean on Senin, 02 Mei 2011

Media Bawean, 2 Mei 2011


Warga Pulau Bawean dipastikan mengetahui keindahan obyek Pasir Putih yang letaknya di desa Sukaoneng Tambak, Pulau Bawean. Bagaimana keindahannya sekarang? jawabannya obyek wisata Pasir Putih tidak seindah dahulu, kondisinya rusak total, ikannya sudah menghilang, sehubungan H. Arfa'e sebagai peraih Kalpataru tahun 2000  sudah istirahat total.

H. Arfa'e ditemui Sudarsono dan Nico Ainul Yaqin dirumahnya, minggu (1/5/2011), menceritakan secara lengkap sejak awal merintis Pasir Putih sampai akhirnya sekarang rusak total.

Nico Ainul Yaqin menyatakan seringkali mendengar H. Arfa'e dijadikan sumber atau disebut-sebut setiap ada seminar ataupun dialog tentang lingkungan hidup. Menurutnya, ternyata sekarang bertemu langsung dan mengetahui kondisi yang sebenarnya.

"Kelemahan negara kita selalu mengedepankan penghargaan, piala dan lainnya, tanpa ada solusi kongkret dari pemerintah untuk membantu finansial pengelolaan sehingga kondisinya seperti yang dialami H. Arfa'e,"katanya.

H. Arfa'e menunjukkan banyak piagam dan piala penghargaan kepada Nico Ainul Yaqin dan Sudarsono, mulai dari Menteri, Gubernur dan lainnya. Ditanyakan apa pernah mendapat bantuan dana pengelolaan dari pemerintah? H. Arfa'e dengan polosnya menjawab tidak pernah, justru pengorbanan sampai menjual habis perhiasan atau emas milik isterinya.

Menurut H. Arfa'e problem pengelolaan pasir putih, sebenarnya yang mutlak diperlukan adalah surat resmi dari pemerintah untuk mengelolah yang sampai saat ini belum menerimanya, sehingga warga umum merasa memiliki sampai menjarah kayu dan pasir di area pasir putih.

"Seandainya pemerintah mengeluarkan surat resmi, tentunya siap untuk membenahi kembali walaupun sudah rusak total,"papar H. Arfa'e. (bst)

SHARE :

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean