Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Kemenag Kab. Gresik
Meresmikan MTs. Bawean

Kemenag Kab. Gresik
Meresmikan MTs. Bawean

Posted by Media Bawean on Senin, 02 Mei 2011

Media Bawean, 2 Mei 2011


Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Gresik, Drs. H. Agus Thohir, M.Si. hari ini (senin, 2/5/2011) meresmikan dua madrasah tsanawiyah (MTs.) dibawa naungan LP. Ma'arif Cabang Baweandi, yaitu MTs, Miftahul Ulum NU Bululanjang, dan MTs. NU Nurul Amin Balikterus.

Peresmian dipusatkan di halaman Pondok Pesantren Miftahul Ulum, desa Bululanjang, kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik, dihandiri Muspika kecamatan Sangkapura, kepala KUA Tambak, kepala KUA Sangkapura, Pengurus PCNU Bawean dan Kepala Madrasah dibawah naungan LP. Ma'arif Cabang Bawean.

Ketua LP. Ma'arif Cabang Bawean, Halim Alhasyi dalam sambutannya mengatakan jumlah MTs di bawah naungannya sebanyak 13 madrasah tsanawiyah se- Pulau Bawean. Harapannya, kedepan tahun 2011/2012 akan menyeragamkan nama menjadi MTs. NU.

Camat Sangkapura, Suhaemi dalam sambutannya, berpesan kepada seluruh warga Bawean agar tidak ikut-ikutan dalam kelompok NII (Negara Islam Indonesia). Menurutnya, membentuk negara dalam sebuah negara adalah kesalahan besar, sebab NKRI adalah harga mati.

Selainnya, beliau berpesan kepada orang tua siswa agar tidak sembarangan membelikan atau memberikan handphone kepada anak-anaknya, sebab resiko penggunaannya rawan disalahgunakan.

Menurut Suhaemi, berdirinya dua MTs. adalah kemajuan dalam dunia pendidikan yang harus didukung agar cita-cita mencerdaskan bangsa bisa tercapai.

Kepala Kemenag Kabupaten Gresik, Agus Thohir dalam sambutan peresmiannya, menyatakan kemajuan pendidikan di Pulau Bawean, khususnya di bawah naungan departeman agama cukup bagus, dibuktikan hasil kelulusannya mencapai 99,9 %.

Agus Thohir mengatakan sekolah swasta dengan sekolah negeri sama-sama diberikan porsi sama oleh pemerintah, termasuk penerimaan bos dan dana bantuan lainnya. Termasuk sertifikasi guru bagi yang memenuhi persyaratan, dan tunjangan kepada guru mengaji di pondok pesantren dan madrasah.

Acara peresmian oleh Agus Thohir sebagai Kepala Kemenag Kabupaten Gresik, dengan pengguntingan pita dan penandatanganan prasasti peresmian MTs, Miftahul Ulum NU Bululanjang, dan MTs. NU Nurul Amin Balikterus. (bst)

SHARE :

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean