Media Bawean, 12 Juli 2011
Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) akan menggelar kongres ke-16 Muslimat NU di Asrama Haji Bandar Lampung, 13-18 Juli mendatang. Kongres dengan tema “Revitalisasi Institusi layanan Muslimat NU, Hidmah untuk Perempuan Indonesia” ini akan dibuka Wakil Presiden (Wapres) Boediono.
Bagaimana dengan persiapan dari Pulau Bawean?
Pimpinan Cabang (PC) Muslimat NU Bawean mendelegasikan sebanyak 6 orang peserta sebagai utusan mengikuti Kongres ke-16 di Bandar Lampung.
Nyai Hj. Azizah Mahsuni ditemui Media Bawean di dermaga Pulau Bawean (12/7/2011) mengatakan tujuannya berlayar untuk menghadiri kongres, bersama pengurus lainnya.
Sedangkan Hj. Fatimah Hanafi sebagai Ketua PC. Muslimat NU Bawean sudah berangkat kemarin menuju Gresik. "Berangkat dahulu, sehubungan menjenguk KH. Raden Abdurrahman yang menjalani perawatan di RS. PHC Surabaya," kata Fatimah.
Menurutnya, delegasi PC. Muslimat NU Bawean akan berangkat besok (rabu, 13/7/2011) menuju Bandar Lampung. (bst)
Sedangkan Hj. Fatimah Hanafi sebagai Ketua PC. Muslimat NU Bawean sudah berangkat kemarin menuju Gresik. "Berangkat dahulu, sehubungan menjenguk KH. Raden Abdurrahman yang menjalani perawatan di RS. PHC Surabaya," kata Fatimah.
Menurutnya, delegasi PC. Muslimat NU Bawean akan berangkat besok (rabu, 13/7/2011) menuju Bandar Lampung. (bst)
1 comments:
semoga sukses ibu-ibu muslimat atas kongresnya
(baweany-gresik)
Posting Komentar