Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Cak & Yuk Gresik di Pulau Bawean
Kagumi Obyek Wisata dan Kesenian

Cak & Yuk Gresik di Pulau Bawean
Kagumi Obyek Wisata dan Kesenian

Posted by Media Bawean on Senin, 26 Mei 2014

Media Bawean, 26 Mei 2014


Cak dan Yuk Gresik berkunjung ke Pulau Bawean, mulai tanggal 22 Mei 2014 sampai tanggal 25 Mei 2014. Tujuan yang dikunjungi adalah obyek wisata di Pulau Bawean, seperti obyek wisata danau kastoba, air terjun, dan lain-lain.

Nur Hasanah, bagian Pariwisata Disbudparpora Gresik ditemui Media Bawean, mengatakan Cak dan Yuk selama di Pulau Bawean sudah mengunjungi obyek wisata yang ada. Adapun kesannya setelah berkunjung, menurutnya ternyata panorama keindahan Pulau Bawean sungguh luar biasa. "Sepertinya keindahannya tak pernah ditemukan di daerah lainnya, pemandangan sungguh menakjubkan,"katanya.

Tujuannya berkunjung ke obyek wisata di Pulau Bawean, jelas Nur Hasanah untuk mempromosikan sebagai duta wisata Kabupaten Gresik. "Setelah melihat langsung, tentunya mereka bisa menjelaskan tentang obyek wisata di Kabupaten Gresik,"jelasnya.

"Ada 7 pasang Cak dan Yuk Gresik yang berkujung ke Pulau Bawean, yaitu tahun 2013 dan tahun 2012,"tuturnya.

Setelah mengenal lebih dekat dengan obyek wisata, Cak dan Yuk pada malam terakhir berkunjung melihat Gresik promo budaya Bawean yang digelar hari sabtu malam minggu (24/5/2014). Pantaun Media Bawean, terlihat Cak dan Yuk Gresik menonton kesenian Bawean, seperti pencak silat, mandailing, zamrah, kercengan, dungkah, samman, dikkir.

Ketika mandailing rayun sukma tampil dipenghujung acara, Cak dan Yuk Gresik turut tampil berdendang ria keatas panggung. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean