Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Manahati Lestusen (Pemain Timnas)
Memperkuat PERSEDATA (Dedawang)

Manahati Lestusen (Pemain Timnas)
Memperkuat PERSEDATA (Dedawang)

Posted by Media Bawean on Minggu, 02 November 2014

Media Bawean, 2 November 2014


Manahati Lestusen merupakan seorang pemain sepakbola Indonesia yang saat ini bermain untuk klub Persebaya Surabaya dan untuk Tim Nasional (Timnas) Indonesia. 

Dipastikan hari ini (minggu, 2/11/2014) akan tampil bermain memperkuat PERSEDATA (Dedawang) melawan PUTRA AMSIKA dalam Turnamen Sepak Bola PORSET Cup 2014 di Lapangan Tambak Pulau Bawean, Gresik.

Pemain memiliki tinggi badan 168 cm. Ia lahir pada tanggal 17 Desember 1993 di Liang, Ambon, Indonesia.  Manahati Lestusen pernah menjadi kapten tim nasional sepakbola Indonesia U-19.Ia bisa bermain sebagai gelandang bertahan ataupun sebagai bek tengah.
Manahati Lestusen memulai karier sepakbola juniornya pada tahun 2010, dengan bergabung di klub Deportivo Indonesia. Pada tahun 2012, ia dipinjamkan ke klub Penarol U19. Pada tahun 2013, ia memulai karier seniornya di klub Vise. Kemudian ia bergabung dengan Persebaya Surabaya. Manahati mulai bermain untuk Timnas Indonesia tahun 2008, yaitu membela Timnas U17. Pada tahun 2011, ia membela Timnas U-19. Pada tahun 2013, ia membela Timnas U-23. 

Untuk menyaksikan permainan Manahati Lestusen, silahkan tonton pertandingan grand final Turnamen Sepak Bola PORSET Cup, yang bertandingan antara PERSEDATA asal Dedawang melawan PUTRA AMSIKA asal Padang Jambu.

Kedatangan Manahati Lestusen juga diikuti adiknya yang ikut bermain memperkuat PERSEDATA.

Dalam pertandingan Grand Final Turnamen PORSET Cup, juga dihadiri Ketua PSSI Kabupaten Gresik yang akan menyaksikan secara langsung di Lapangan Tambak, Pulau Bawean, Gresik. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean