Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Kudapan Negeri Jiran dengan Rasa Bawean

Kudapan Negeri Jiran dengan Rasa Bawean

Posted by Media Bawean on Rabu, 09 September 2015

Media Bawean, 9 September 2015



Roti canai makanan khas negeri jiran Malaysia bisa dinikmati di Pulau Bawean, Gresik.

Sulsiyah (50 th.), pemilik warung roti canai di Padheleman, desa Lebak, Sangkapura mengembangkan usahanya sejak 15 tahun yang lalu. Sekarang sudah terkenal, hampir seluruh wisatawan yang berkunjung ke Pulau Bawean akan singgah menikmati roti canai.

Usaha yang dirintis, menurutnya berawal dari saat menjadi tenaga kerja ke Malaysia. Disana selama 4 tahun bekerja di warung roti canai, setelah memahami tata cara pembuatannya, akhirnya diputuskan pulang kembali ke Pulau Bawean.

Ilmu yang didapat, yaitu cara pembuatan roti canai, yaitu tepung terigu dicampur telur, susu dan mantega lalu diulek sampai menyatu. Setelahnya dibentuk lingkaran, lalu digoreng sampai masak. Setelah siap dimakan, diberi kuah kari atau kuah opor khas Pulau Bawean.

Harganya sangat terjangkau, roti canai ukuran kecil tanpa telur dijual Rp. 1.000, sedangkan pakai telur dijual Rp. 2.000. Ukuran jumbo tanpa telur dijual Rp. 3.000 dan pakai telur dijual Rp. 5.000.

Menurutnya hampir seluruh pembelinya berasal dari berbagai daerah di Pulau Bawean, terkadang rombongan dari Gresik ataupun Surabaya. Juga warga Malaysia dan Singapura bila pulang ke Pulau Bawean.

Ibu yang akrab dipanggil Mak Sul-Sul mengaku gembira usaha yang dirintisnya sekarang sudah maju dan dikenal banyak orang. Setiap harinya ada sekitar 100 orang pengunjung yang menikmati roti canai yang dibuka mulai jam 07:00 WIB. sampai jam 21:00 WIB.

"Ternyata peribahasa: "Hujan Emas di Negeri Orang, Hujan Batu di Negeri Sendiri, Lebih Baik di Negeri Sendiri", ini usaha yang saya rintis sekarang yach,"katanya dengan senyuman. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean