Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Sekolah Pakai Sandal Jepit

Sekolah Pakai Sandal Jepit

Posted by Media Bawean on Sabtu, 15 November 2008

Media Bawean, 15 November 2008

Siswa Siswi Sedang Berdiri Di Pagar Pintu Masuk Sekolah

Melihat sepitas foto diatas, kita bisa membedakan dengan saat kita bersekolah tempo dulu. Mereka dengan berpakaian rapi dan berseragam yang sama, dengan memakai sepatu dan sabuk, serta berkerudung untuk anak perempuan.

Sedangkan kita dulu, setiap hari pergi ke sekolah dengan memakai sandal jepit, baju seadanya, serta sabuk dari tali pisang. Sedangkan pakaian yang kita pakai celana pendek dengan motif terkadang berbeda-beda.

Bila sejenak kita mengingat masa sekolah di Pulau Bawean, maka perputaran memori dalam otak kita akan bisa mengingat dengan guru yang telah mengajar baca dan menulis. Adakah diantara kita, masih selalu mengingat dengan jasa beliau selama ini?

Bila kita sadari, bahwa selama ini kita selalu lupa dengan guru SD yang telah memberikan jasanya. Setiap kita pulang ke Pulau Bawean, adakah diantara kita yang mencari atau silaturrahim dengan guru yang telah memberikan ilmu baca dan menulis.

Terkadang kita putus total dengan pahlawan tanpa jasa yang telah menyelamatkan kita bersama dari kelompok orang-orang bodoh. (bst)

SHARE :

Posting Komentar

 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean