Media Bawean, 18 November 2014
Kapal Express Bahari 1 C milik PT. Pelayaran Sakti Inti Makmur (SIM) setelah docking tahunan selama seminggu, kini sudah beroperasi normal melayani pelayaran Gresik - Pulau Bawean.
Reven Putra, Kepala Cabang PT. SIM Gresik ditemui Media Bawean (selasa, 18/11/2014) mengatakan kapal express bahari 1C sudah melayani normal sesuai jadwal, yaitu hari selasa, kamis dan minggu dari Gresik tujuan Pulau Bawean. Sedangkan Pulau Bawean - Gresik, yaitu hari sabtu, senin dan rabu.
Menurutnya setelah docking, kecepatan kapal tepat waktu selama 3 jam pelayaran dari Gresik tujuan Pulau Bawean.
Lebih lanjut Kacab PT. SIM di Gresik mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengguna jasa transportasi kapal Express Bahari 1C. "Terima kasih kepada seluruh penumpang kapal Express Bahari 1C,"paparnya. (bst)