Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Dapat Dana Desa, Ramai- Ramai Bangun Gapura

Dapat Dana Desa, Ramai- Ramai Bangun Gapura

Posted by Media Bawean on Jumat, 27 November 2015




Pencairan anggaran desa yang dilakukan dipenghujung tahun membuat beberapa kepala desa kebingungan untuk melakukan penyerapan. Sebab, tahun ini seluruh desa di Kabupaten Gresik mendapatkan kucuran anggaran yang cukup besar. Agar anggaran terserap beberapa desa ramai-ramai membangun gapura. Di antaranya, Desa Daun, Desa Lebak dan Desa Kumalasa.

Kepala Desa Daun Abdul Aziz mengatakan pembangunan gapura diperbatasan antar desa bertujuan untuk pioner sebagai tanda pintu masuk desa. “Untuk mendukung Pulau Bawean sebagai tujuan wisata di Jawa Timur diperlukan adanya petunjuk kepada seluruh pengunjung agar bisa membaca daerah yang dikunjungi,” katanya.

Pembangunan gapura di Desa Daun diletakkan diperbatasan Desa Sungairujing dan Desa Sidogedungbatu. “Alokasi dana yang dipergunakan untuk pembangunan bersumber dari dana desa tahun 2015,” ujarnya.

Hal senada disampaikan Tuffa Kepala Desa Lebak. Pihaknya menyatakan pembangunan gapura di desa untuk mengenalkan kepada pengunjung ataupun wisatawan. “Melalui anggaran desa bisa dimanfaatkan untuk pembangunan seperti gapura ataupun kepentingan lainnya sesuai harapan masyarakat,” katanya.

Sementara itu, Camat Sangkapura Abdul Adim mengapresiasi pembangunan gapura di desa. “Diperlukan pembangunan gapura untuk petunjuk kepada pengunjung ataupun wisatawan yang berkunjung di Pulau Bawean,”pungkasnya. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean