Media Bawean, 11 Februari 2010
Sebanyak 501 siswa MTs. Hasan Jufri ditambah 343 siswa MA Hasan Jufri, sebelum proses belajar mengajar didalam kelas, melaksanakan shalat dhuha berjamaah dengan tiga tempat yaitu mushalloh Ponpes Putri Hasan Jufri, mushalloh Ponpes Putra Hasan Jufri dan aula Ponpes Hasan Jufri. Shalat sunnat dhuha berjamaah dilaksanakan tepat jam 06.30 WIB sampai 07.00 WIB. setelah shalat sebagai imam memberikan pengajian atau ceramah agama.
"Kegiatan rutin dilaksanakan setiap hari, terkecuali hari senin sebab ada kegiatan upacara bendera. Kegiatan shalat sunnat dhuha berjamaah efektif dilaksanakan sejak awal tahun ajaran baru kemarin, ternyata hasilnya cukup bagus untuk memupuk keimanan dan akhlaq siswa,"jelasnya.
"Tidak ada istilah sulit dalam mendidik siswa, tergantung kepada guru bersangkutan. Kegagalan mendidik siswa adalah kegagalan guru, sedangkan kegagalan guru disebabkan kegagalan pengurus dalam mengelolah sebuah lembaga," ujar Guru yang akrab dipanggil Gus Ali. (bst)
Posting Komentar