Media Bawean, 21 Januari 2011
Sukses melaksanakan molod Internasional tahun 2010, dengan terbentuknya Kerukunan Toghellen Bawean (KTB), kini akan dilaksanakan molod internasional tahun 2011 bertempat di Pulau Bawean, tanggal 4, 5 dan 6 Maret 2011.
Rangkaian acara molod internasional dalam rangka memperingati kelahiran Nabi Muhammad SAW, meliputi istighosah, silaturrahim alim ulama, silaturrahim pengusaha Bawean dengan warga, lomba jhukung, serta pertandingan pencak silat, dan molod internasional bertempat di Alun-Alun Kota Sangkapura.
Menurut Baharuddin sebagai Wakil Ketua KTB, molod yang akan dihandiri warga Bawean dari berbagai daerah di Indonesia, serta beberapa negara di dunia, akan menyajikan sebanyal 1.200 angkatan. "Jika nilai satu angkatan seharga Rp.300ribu, maka biaya berjumlah Rp.360.000.000. Sedangkan total biaya yang diperlukan sebanyak Rp.435.075.000,"katanya.
Molon bertemakan, "Molod Warga Bawean Berentang Kota Negara Benua 1432 H," Para toghellen, ayo pulang kampung, maramme kegiatan tersebut. Dile pole atemmo para toghellen e Bhebiyen. (bst)
Posting Komentar