Media Bawean, 4 April 2012
Kedatangan tim penilai lomba desa di desa Pudakit Timur, Sangkapura, hari rabu (4/4/2012) disambut meriah oleh warganya.
Memasuki desa Pudakit Timur, Indah Sofiana bersama rombongan lainnya dijemput oleh personel kesenian mandailing, kemudian diiring menuju lokasi pelaksanaan kegiataan lomba desa.
Setelah kegiatan pemaparan, semua rombongan menuju balai desa Pudakit Timur. Kedatangan tim dihibur kembali oleh kesenian mandailing. Terlihat keseriusan seluruh rombongan menontonnya, selanjutnya penampilan kesenian kercengan versi anak-anak.
Kercengan versi anak-anak tampil sempurnah dan memukau seluruh yang hadir di balai desa Pudakit Timur, dilanjutkan penampilan ibu penggerak PKK secara kompak berzamrah ria, dan antraksi pencak silat oleh siswa MINU Pudakit Timur. (bst)