Media Bawean, 28 Agustus 2012
Setelah sukses menggelar bhakti sosial (baksos) sekitar setahun yang lalu di desa Kebuntelukdalam, Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik, kini Fakultas Kedokteran Gigi (FKG) Universitas Airlangga (UNAIR) Surabaya akan menggelar baksos di desa Gunungteguh, Sangkapura.
Nurhan Jamil sebagai koordinator panitia pelaksana Baksos FKG Unair di desa Gunungteguh, Sangkapura (selasa, 28/8/2012) mengatakan kegiatan baksos yang diselenggarakan tahun ini lebih banyak dibading tahun sebelumnya.
"Diantaranya penyuluhan tentang kesehatan gigi dan mulut, serta tindakan nambal gigi, cabut gigi, pemeliharaan gigi, dan pemasanagan gigi palsu,"katanya.
Kegiatan lainnya, menurut Nurhan, yaitu penyuntikan gratis untuk ternak, dan penyuluhan kesehatan bagi siswa SD dan MTs. se-desa Gunungteguh.
Apakah bisa diikuti oleh warga luar desa Gunungteguh? "Untuk tindakan masih bisa disebabkan peserta dari dalam masih sedikit, silahkan mendaftar di panitia,"jawabnya.
Hasbullah sebagai Kepala Desa Gunungteguh membenarkan adanya kegiatan Bhakti Sosial (Baksos) FKG Unair di desanya.
Pelaksanaan Baksos FKG Unair di desa Gunungteguh, kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik akan diselenggarakan mulai besok (rabu, 29 Agustus 2012) hingga tanggal 2 September 2012.
Pelaksanaan Baksos FKG Unair di desa Gunungteguh, kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik akan diselenggarakan mulai besok (rabu, 29 Agustus 2012) hingga tanggal 2 September 2012.
Peserta Baksos sebanyak 90 orang termasuk mahasiswa dan dosen akan tiba di dermaga Pulau Bawean, besok sore (rabu, 29/8/2012) diangkut KRI Teluk Mandar bernomor lambung 514. (bst)