Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Operasi Lapter Bawean Molor Lagi

Operasi Lapter Bawean Molor Lagi

Posted by Media Bawean on Selasa, 08 Juli 2014

Media Bawean, 9 Juli 2014 

Operasional bandara di Pulau Bawean, Gresik, Jawa Timur, mundur karena keterlambatan penyerahan aset sehingga dana penunjang pengembangan terlambat cair.

Kepala Otoritas Bandara Wilayah III Mohammad Alwi menguraikan semula Bandara Bawean ditargetkan bisa beroperasi Oktober tahun ini. Namun, keterlambatan kesepakatan tentang aset membuat rencana tersebut meleset.

"Keterlambatan membuat dana dari APBN untuk investasi tak cair," jelasnya ditemui di kantornya, Senin (7/7/2014).

Bandara Bawean direncanakan memiliki landasan sepanjang 900 meter dan lebar 30 meter. Guna membangun landasan dan fasilitas pendukung lain seperti tempat parkir pesawat maupun terminal diperlukan Rp17 miliar.

"Dana itu diambilkan dari Direktorat Jenderal Perhubungan sedangkan tanahnya Pemkab Gresik. Oleh karenanya perlu ada kesepakatan hibah ke kami. Nah, kesepakatan ini terlambat," urainya soal kendala pengembangan.

Alwi menuturkan sejumlah maskapai sudah bersiap menerbangi Bawean meski bandara belum siap beroperasi. Maskapai tersebut antara lain PT Asi Pudjiastuti Aviation (Susi Air) dan PT Airfast Indonesia.

"Mereka menyatakan minat tapi belum resmi, mungkin akhir tahun setelah terlihat perkembangannya baru muncul siapa-siapa yang akan masuk," tambahnya.

Pulau Bawean terletak sekitar 150 km di utara Surabaya. Akses utama menuju pulau tersebut kapal laut, yang terkadang terkendala cuaca dan ombak.

Sumber : Bisnis.Com

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean