Media Bawean, 31 Oktober 2014
Bank Jatim Cabang Bawean meluncurkan program baru yaitu program Tabungan Siklus Bunga Plus. Tabungan Siklus (Tradisi Keluarga Sejahtera) merupakan salah satu produk tabungan Bank Jatim yang memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam melakukan transaksi perbankan.
Program Tabungan Siklus Bunga Plus ini memberikan 2 keuntungan, yaitu, memperoleh barang sesuai pilihan dan mendapatkan bunga uang di akhir periode.
Untuk mengenalkan produk baru, Bank Jatim Cabang Bawean menggelar sosialisasi pengenalan kepada seluruh pegawai dan kepala sekolah di lingkungan Dinas Pendidikan, yang digelar hari kamis (30/10/2014), bertempat di Kantor UPTD Pendidikan Kecamatan Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik.
Herijadi Widodo, Pimpinan Bank Jatim Cabang Bawean dihubungi Media Bawean mengatakan tabungan siklus memberikan banyak keberuntungkan kepada nasabah, diantaranya bisa memilih barang sesuai nilai nominal tabungan, juga mendapatkan bunga di akhir periode tabungan sesuai dengan nominal setoran dan jangka waktu yang dipilih
Ada banyak pilihan barang yang ditawarkan dalam Program Tabungan Siklus Bunga Plus. Di antaranya, smartphone, sepeda motor, mobil, bergantung dari besar nominal dan waktu yang dipilih nasabah.
Lebih lanjut Pimpinan Bank Jatim Bawean mengajak kepada seluruh warga Pulau Bawean untuk gemar menabung, membuka Tabungan Siklus Bunga Plus merupakan pilihan yang tepat membawa pulang barang yang diinginkan tanpa diundi, serta mendapatkan bunga dari nominal diakhir periode.
"Bisa memilih sesuai keinginan nasabah, untuk mendapatkan mobil, sepada motor, handphone ataupun lainnya,"paparnya.
"Untuk penerimaan barang bagi nasabah di Pulau Bawean bisa diterima dalam waktu 2 minggu sudah sampai di rumah sesuai alamat,"ujarnya.
Menurutnya, Tabungan Siklus Bunga Plus merupakan produk terbaru yang diluncurkan Bank Jatim, sangat cocok bagi warga Pulau Bawean bila membutuhkan barang sesuai keinginan nasabah. (bst).