Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Terlibat Curanmor Mahasiswa Surabaya Digelandang

Terlibat Curanmor Mahasiswa Surabaya Digelandang

Posted by Media Bawean on Jumat, 17 Juni 2016


Komplotan pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) menyeret seorang mahasiswa di Surabaya. Pemuda berinisial DK ini pun berhasil di gelandang petugas Polsek Tambak, untuk mempertanggungjawabkan perbuatnnya.

“Bukan saya pencurinya, saya hanya sebagai pembeli saja,”ujar DK saat tiba di pelabuhan Bawean dengan kawalan petugas.

DK yang tercatat sebagai mahasiswa semester III salah satu perguruan tinggi di Surabaya, berhasil dibekuk di daerah Nginden. Penangkapan dilakukan pada Senin, (14/6) sekitar pukul 23:00.

Kasus ini berawal tertangkapnya Icang asal Kepuhteluk oleh anggota Polsek Tambak saat akan menggelar balapan di Kepuhteluk. Setelah dilakukan pengecekan, nomor rangka dan nomor mesin sepeda motor beat sama dengan yang dilaporkan hilang milik warga Kepongan.

Selanjutnya polisi mengembangkannya, sampai akhirnya terungkap keterkaitan kasus serupa di Pejinggahan dan Paseran.

Icang mengakui telah melakukan curanmor di Pulau Bawean, salah satunya di Pejinggahan. Keterangan Icang mencokot nama DK.

Setelah ditangkap, DK langsung dibawah ke Polres Gresik, selanjutnya dibawah ke Pulau Bawean.

DK ditemui di Pelabuhan Bawean mengaku sering pulang ke Pulau Bawean, sehubungan ibunya berasal dari Kepuhteluk dan ayahnya dari Masalembuh.(bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean