Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Maling Beraksi di Polindes Kumalasa
Mencuri Barang Berharga Milik Bidan

Maling Beraksi di Polindes Kumalasa
Mencuri Barang Berharga Milik Bidan

Posted by Media Bawean on Sabtu, 23 Februari 2013

Media Bawean, 23 Februari 2013 


Seminggu setelah kejadian pencurian dengan pemberatan (curat) di Pedalaman, desa Lebak, Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik, kembali terjadi curat di desa Kumalasa, Sangkapura, tadi malam (22/2/2013).

Sulihati asal Pateken, desa Kotakusuma, Sangkapura yang bertugas sebagai Bidan Desa menjadi korban pencurian dengan pemberatan. Pencuri beraksi di Polindes Kumalasa yang letaknya jauh dengan rumah tetangga, dan berdekatan dengan sekolah SDN Kumalasa.

Pada waktu kejadian, Sulihati tidak menempati tempat tugasnya dan pindah menginap ke rumah tetangganya. Sehubungan di tempat tugasnya hanya tinggal sendirian, sedangkan suami tercinta sedang bertugas sebagai Satpol PP  di kota Surabaya.

Pencuri  masuk melalui pintu belakang Polindes dengan merusak slot kunci, lalu mengambil barang-barang berharga yang diletakkan dalam lemari kamar depan.

Atas kejadian pencurian dan pemberatan (Curat), Sulihati ditemui Media Bawean menyatakan barang-barang berharga miliknya yang hilang yaitu emas seberat 40 gram, uang sebanyak Rp. 2 juta, BPKB dilengkapi STNK sepeda motor Supra X.

Seteleh mendapat laporan, sebanyak 4 anggota Polsek Sangkapura langsung melakukan pemeriksaan di tempat kejadian, serta meminta keterangan kepada korban yang berprofesi sebagai bidan desa.

Kapolsek Sangkapura, AKP. H. Zamzani, SH. dihubungi Media Bawean membenarkan adanya kasus pencurian dengan pemberatan (curat) di desa Kumalasa, Sangkapura.

"Anggota sudah melakukan pemeriksaan di tempat kejadian, selanjutnya melakukan penyidikan untuk segera menangkap pelakunya,"katanya.

Kapolsek berpesan kepada seluruh warga agar setiap meninggalkan rumah harus dipastikan terlebih  dahulu keamanannya, serta menitipkan kepada tetangga terdekat. "Jangan menyimpan barang-barang berharga didalam rumah ketika akan ditinggalkan, sebaiknya diletakkan di tempat yang aman,"ujarnya. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean