Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Group Zamrah SMPN I Sangkapura
Meraih Juara I Se- Kabupaten Gresik

Group Zamrah SMPN I Sangkapura
Meraih Juara I Se- Kabupaten Gresik

Posted by Media Bawean on Rabu, 15 Oktober 2014

Media Bawawean, 15 Oktober 2014



Keberhasilan group zamrah SMPN I Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik meraih juara I mewakili kecamatan Sangkapura dalam mengikuti Pentas Kesenian Pelajar tahun 2014 se- Kabupaten Gresik, mendapat sambutan gembira dari Keluarga Besarnya di Pelabuhan Pulau Bawean (rabu, 15/10/2014).

Kedatangan personel zamrah disambut langsung Kepala SMP Negeri 1 Sangkapura Muhammad Sahafuddin, S.Pd. bersama dewan guru serta perwakilan siswa. Terlihat wajah kegembiraan terpancarkan dari wajah seluruh personel group zamrah dengan menunjukkan tropy hasil kejuaraan sebagai bukti meraih kemenangan.

Group zamrah SMPN I Sangkapura juara I dalam mengikuti pentas seni pelajar mewakili kecamatan Sangkapura di tingkat Kabupaten Gresik merupakan prestasi berkelanjutan yang sebelumnya seringkali diraihnya.

Kepala SMP Negeri 1 Sangkapura Muhammad Sahafuddin, S.Pd. mengatakan bersyukur atas keberhasilan siswa dalam meraih juara I dalam pentas seni pelajar se- Kabupaten Gresik. "Group Zamrah SMPN I Sangkapura telah membawa pulang prestasi sebagai juara I mengikuti pentas seni pelajar sebagai duta dari kecamatan Sangkapura,"katanya.

Menurutnya prestasi yang berhasil dipertahankan dari tahun ke tahun merupakan keberhasilan bersama, ternasuk guru bersama siswa yang didukung orang tua untuk selalu semangat menekuni dunia musik Islami.

"Semangat berlatih serta kekompakan seluruh personel dalam mengembangkan bakatnya telah membawa nama kecamatan Sangkapura meraih juara I se- Kabupaten Gresik,"ujarnya.

Untuk mendukung bakat dan minat siswa dalam mengembangkan musik Islami di SMPN I Sangkapura memberikan waktu dalam kegiatan ekstrakurikuler sekolah.

Ditanya kesiapan mewakili Kabupaten Gresik ke tingkat Propinsi Jawa Timur,  Muhammad Sahafuddin, S.Pd. menyatakan siap untuk mengikutinya dengan target sebagai sang juara. "Harapannya butuh dukungan semua pihak untuk bersama menghantarkan group zamrah SMPN I Sangkapura meraih prestasi di tingkat Propinsi Jawa Timur,"pungkasnya. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean