Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Lapangkan Hati Dengan Berbagi

Lapangkan Hati Dengan Berbagi

Posted by Media Bawean on Sabtu, 12 November 2011

Media Bawean, 12 November 2011

Sumber : Majalah Al Falah Edisi November 2011

Senyampang masih punya uang dan keinginan berbagi, Abdul Basit tak segan melakukannya. Kepeduliannya semakin terasah sejak menjadi aktivis sosial. Dirinya kerap trenyuh melihat orang yang kekurangan. Inilah yang mengetuk hatinya untuk tidak menunda-nunda niatnya membantu sesama

Ketika masih kuliah saya getol mengikuti kegiatan sosial melalui sebuah organisasi. Entah kenapa setiap melihat orang kesusahan saya merasa terpanggil membantu sesuai kemampuan saya. Kalaupun tak mampu dengan materi (uang), ya saya akan berusaha membantu dengan cara lain. Mungkin dari kebiasaan membantu orang tersebut akhirnya terbawa dalam perilaku. Dan kini seolah menjadi misi dalam hidup saya.

Sekarang, saya lebih banyak menghabiskan aktivitas mencari berita di lapangan. Paling tidak, saya memutari Pulau Bawean dua kali sehari untuk pekerjaan saya itu. Maklum pulau tanah kelahiran saya ini kecil, hanya membutuhkan waktu lebih kurang 3 jam untuk sekali memutarinya. Nah, karena berita yang disajikan oleh Media Bawean adalah seputar peristiwa yang ada di pulau ini, otomatis saya banyak mengenal masyarakat dari kalangan bawah hingga pucuk birokrasi yang ada.

Saya lebih banyak terkesan jika melakukan peliputan kisah warga dari ekonomi bawah. Lebih banyak mereka tinggal di atas pegunungan yang jauh dari keramaian kota dan sulitnya akses menuju tempat-tempat penting seperti pasar, puskesmas, kantor pemerintahan, dll. Saya merasa berempati jika melihat mereka dalam kesusahan. Sejak mengelola Media Bawean saya mempunyai banyak keuntungan. Salah satu di antaranya mempunyai banyak jaringan dan relasi. Baik di birokrasi pemerintahan, tokoh masyarakat maupun warga Bawean yang ada di berbagai daerah dan luar negeri.

Setiap kali menemui kasus warga miskin yang kesusahan. Mulai susah mendapat penghidupan yang layak, sulit mendapat jaminan kesehatan, jaminan keluarga miskin, hingga tidak punya akses ke pemerintahan. Untuk membantu mereka, seringkali saya memanfaatkan jaringan.

Pelajaran Berharga
Saya sering mengalami hal yang tak pernah terduga dalam nalar saya. Ketika punya niat membantu, saya jarang atau bahkan tidak pernah mendapat kesulitan melakukannya. Mungkin karena ketulusan hati ini, sehingga Allah memudahkan segala urusan yang saya jalani. Termasuk ketika saya mengalami kesulitan dalam pekerjaan maupun ekonomi. Selalu saja ada jalan keluar.

Akhirnya, saya merasa mendapat pelajaran berharga bahwa jika kita berbuat baik kepada sesama, Allah akan membalas kebaikan hambaNya dengan balasan yang lebih besar. Subhanallah, saya merasakan itu. Terus terang mengelola Media Bawean ini saya tidak mendapat gaji tiap bulan. Tapi ketika saya membutuhkan uang, selalu ada saja yang membantu. Sekali lagi, Allah memang Maha Adil. Dan sebagai ungkapan syukur, ketika saya mendapat rezeki lebih pasti saya manfaatkan untuk membantu warga miskin yang saya ketika liputan.

Jika bisa berbagi dan mengeluarkan sebagian harta untuk sesama yang membutuhkan, rasanya hati ini menjadi lapang, rezeki pun gampang didapat. Inilah rahasia Allah yang patut kita syukuri. Mudah-mudahan saya bisa istiqamah dalam menjalani misi berbagi ini. Dan saya berlindung kepada Allah dari sifat takabur yang mungkin setiap hari mengintai aktivitas saya dalam berbuat baik. (naskah dan foto: dian laksana)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean