Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » » Lomba Zamrah SD/MI Se-Sangkapura
SDN I Sawahmulya Juara I

Lomba Zamrah SD/MI Se-Sangkapura
SDN I Sawahmulya Juara I

Posted by Media Bawean on Sabtu, 14 April 2012

Media Bawean, 14 April 2012


Lomba zamrah tahun 2012 tingkat Sekolah Dasar (SD)/ Madrasah Ibtidaiyah (MI) se-Kecamatan Sangkapura, diselenggarakan hari sabtu (14/4/2012) bertempat di Pendopo Kwedanan Bawean (depan Bank Jatim Sangkapura).

Dari 65 lembaga sekolah SD/MI se-Sangkapura diikuti sebanyak 19 lembaga sekolah. Tampil diurutan pertama SDN I Kotakusuma sebagai pemenang lomba tahun sebelum, serta mewakili kecamatan Sangkapura sebagai pemenang tingkat kabupaten Gresik.

Dengan penuh pesona dan senyuman, penyanyi diiringi tabuhan rebana serta alat musik lainnya, menunjukkan dihadapan dewan juri kemampuan vokal dalam menendangkan musik nuansa Islam.

Terlihat Supriono sebagai Kepala UPT Pendidikan kecamatan Sangkapura turun langsung ikut mengatur personel peserta lomba. Sementara penonton dari berbagai daerah di Sangkapura, memadati area lomba dengan memberikan dukungan kepada lembaga sekolah yang didukung.

Salah satu Dewan Juri mengatakan kepada Media Bawean, bahwa penampilan peserta lomba ternyata bagus- bagus dan cantik. "Tidak menyangka bila tunas muda asal Pulau Bawean memiliki kemampuan luar biasa dalam kesenian zamrah,"katanya.

Adapun keputusan dewan juri yang tidak bisa diganggu gugat menetapkan SDN I Sawahmulya sebagai juara I, SDN Kotakusuma sebagai juara II dan SDN Sawahmulya II sebagai juara III. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean