Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Warga Pudakit Timur Hilang
3 Hari Masuk Hutan, Belum Kembali

Warga Pudakit Timur Hilang
3 Hari Masuk Hutan, Belum Kembali

Posted by Media Bawean on Minggu, 01 April 2012

Media Bawean, 1 April 2012


Warga Pudakit Timur, Sangkapura, Pulau Bawean, Gresik, disibukkan pencarian warganya yang hilang sejak 3 hari yang lalu. Dahri (65 th.) asal Lomaer, desa Pudakit Timur, telah hilang sejak hari jum'at (30/3/2012) sampai sekarang belum ditemukan atau belum kembali ke rumahnya.

Ditemui Media Bawean (minggu, 1/4/2012) keluarganya sedang berkumpul di rumah saudaranya di Berak Gelur, Sumber Rejo, desa Pudakit Timur. Warga yang tururt mencari Dahri kedalam hutan bergantian datang dan melaporkan belum ditemukan.

Infromasi pihak keluarga, Dahri keluar dari rumahnya, hari jum'at (30/3/2012), jam 10.00 WIB. menuju arah desa Kumalasa. Kemudian ada laporan dari warga Suwari, diperkirakan jam 14.00 WIB. Dahri berjalan sendirian masuk kedalam hutan.

Malam hari, Dahri sedang ditunggu keluarganya di rumah ternyata tak kunjung pulang. Kemudian warga secara kompak mencari masuk kedalam hutan. "Siang dan malam sudah dilakukan pencarian, tapi sampai sekarang belum ditemukannya,"kata Jam'an warga Pudakit Timur.

"Aktivitas panen dihentikan, warga memilih mencari Dahri masuk kedalam hutan,"ujarnya.

Dalam pencarian Dahri dibagi banyak wilayah dengan melibatkan warga desa Pudakit Timur, Pudakit Barat dan Suwari.

Kondisi Dahri yang memiliki 3 anak dan status cerai, menurut informasi warga mengalami stress atau depresi berat. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean