Media Bawean, 17 Juni 2012
Kondisi cuaca buruk menimbulkan hembusan angin kencang menyelimuti Pulau Bawean, (minggu, 17/6/2012).
Banyak kapal besar berlindung disekeliling pantai Pulau Bawean, sedangkan nelayan memilih berhenti melaut menunggu sampai kondisi gtelombang kembali bersahabat.
Kapal Express Bahari 1C sesuai jadwal hari minggu (17/6/20120 berangkat dari Pulau Bawean menuju Gresik, sehubungan hasil prakiraan BMKG menunjukkan ketinggian gelombang sampai 3 meter sehingga dimajukan hari sabtu (16/6/2012) Gresik - Bawean berangkat PP.
Yosis Pinansada sebagai Kapten Kapal Express Bahari 1C menyatakan belum bisa memastikan kapan bisa beroperasi kembali. "Masih menunggu hasil prakiraan BMKG untuk turunnya gelombang,"katanya.
Usman sebagai Kepala BMKG Bawean dihubungi Media Bawean membenarkan kondisi gelombang hari minggu (17/6/2012) mengalami kenaikan gelombang maksimum sampai 3 meter.
Menurutnya, kencangnya angin di Pulau Bawean ditimbulkan perubahan ketimuran. "Sesuai data hasil prakiraan BMKG, diperkirakan kedepan mengalami penurunan,"ungkapnya. (bst)
Hasil Prakiraan BMKG Gelombang Gresik - Bawean, sebagai berikut :
16 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,3 meter - 1,3 meter. Gel. Maksimum 1,5 meter
17 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 2,0 meter. Gel. Maksimum 2,5 meter
18 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 2,0 meter. Gel. Maksimum 3,5 meter
19 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 2,0 meter. Gel. Maksimum 3,0 meter
20 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 1,3 meter. Gel. Maksimum 2,5 meter
21 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 1,3 meter. Gel. Maksimum 2,0 meter
22 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 1,3 meter. Gel. Maksimum 2,5 meter
23 Juni 2012 Ketinggian Gel. 0,8 meter - 1,3 meter. Gel. Maksimum 2,0 meter