Media Bawean, 3 September 2012
Kampung Boyan, Seipanas, juga menggelar berbagai perlombaan untuk memeriahkan perayaan 17 Agustus ke 67 di SD Negeri 004 Bengkong, Minggu (2/9). Walaupun HUT RI Telah lama berselang, namun masyarakat menyambutnya dengan meriah.

Boim menjelaskan jika acara tersebut telah lama direncanakan panitia, mulai dari pembentukan panitia, rangkaian acara hingga penggalangan dana. Setelah semuanya matang, acara yang seharunya digelar pada 17 Agustus tersebut diundur.
“Karena berbenturan dengan bulan puasa serta Hari Raya Idul Fitri. Hingga kita sepakat menggelar HUT RI pada hari ini (kemarin),” ujar Boim.
Walaupun demikian, masyarakat Kampung Boyan menyambutnya dengan semarak. “Semua masyarakat turut serta, mulai dari anak-anak, remaja, ibu-ibu, pokonya semua kalangan turut memeriahkan,” ujar Boim.
Boim menjelaskan acara HUT kemerdekaan itu diisi dengan perlombaan gerak jalan, tarik tambang ibu-ibu, gaple, hingga futsal untuk memperebutkan TV, kipas angin serta ratusan hadiah lainnya.
“Sehingga kita tidak sia-sia menyelenggarakan acara ini,” ungkapnya.
Menurut Boim, acara yang rutin digelar setiap tahunnya ini selain memperingati HUT RI dan mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan. Acara tersebut juga menjadi ajang kebersamaan dan kerukunan masyarakat.
“Karena, dengan adanya acara ini, semua masyarakat berkumpul menjadi satu. Bahu-membahu untuk memeriahkan acara ini,” ungkapnya mengakhiri.
Sumber : Batam Pos
Sumber : Batam Pos