Peristiwa    Politik    Sosial    Budaya    Seni    Bahasa    Olahraga    Ekonomi    Pariwisata    Kuliner    Pilkada   
adsbybawean
Home » , » Bupati Gresik Meresmikan SMK Umma

Bupati Gresik Meresmikan SMK Umma

Posted by Media Bawean on Sabtu, 18 Mei 2013

Media Bawean, 18 Mei 2013 


Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Umar Mas'ud di Pulau Bawean telah diresmikan oleh Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto, hari sabtu (18/5/2013).

Kedatangan Gresik 1 diacara peresmian SMK di Pulau Bawean, disambut meriah dengan penampilan kesenian dari Yayasan Umar Mas'ud Sangkapura.

H. Hanafi sebagai Ketua Yayasan Pendidikan Islam Umar Mas'ud dalam sambutannya mengatakan pendirian SMK Umma dilatarbelakangi banyaknya lulusan SMA di Pulau Bawean, setelah menjadi pengangguran sehubungan minimnya skill atau keterampilan yang dimiliki.

Penunjukan oleh Dinas Pendidikan Gresik untuk pendirian SMK di Pulau Bawean, menurutnya menjawab tantangan dunia pendidikan yang snagat luas untuk bisa menciptakan kerja dengan memiliki keterampilan. "Sementara sekolah menengah umum hanya bisa atau mampu menjawab soal-soal ujian nasional, tapi melalui SMK akan dicetak lulusan yang siap kerja,"katanya.

Menurut Ketua Yayasan Pendidikan Umar Mas'ud, untuk angkatan pertama telah dipersiapkan ruangan kelas sebanyak 2 ruang, sedangkan tenaga pengajar sebanyak  18 guru, terdiri dari kepala sekolah dan tenaga administrasi, serta seperangkat kurikulum yang dilengkapi buku-buku.

Lebih lanjut Ketua Yayasan berpesan dalam penerimaan siswa baru, mengamanatkan kepada panitia penerimaan siswa baru jangan sampai menolak siapapun yang mendaftar ke SMK Umma.

Bupati Gresik, Sambari Halim Radianto dalam sambutan peresmian menyatakan bangga atas dibukanya SMK Umma di Pulau Bawean.

Menurut Bupati, banyak lulusan SMA atau sekolah menengah setelah lulus ternyata tidak siap pakai, tetapi SMK merupakan anjuran pemerintah pusat melalui Dinas Pendidikan Gresik.

Sambari menyambut gembira dengan dibukanya SMK Umma di Pulau Bawean. "Harapannya kedepan bisa membuka banyak jurusan, sehubungan banyak kebutuhan warga Pulau Bawean. Diantaranya jurusan pelayaran ataupun perikanan sehubungan banyak hasil tangkapan ikan yang sulit dipasarkan,"ujarnya.

"Bila nantinya bisa menjawab kebutuhan masyarakat Pulau Bawean, tentunya kami wajib mendukung sepenuhnya untuk pemikiran atuapun lainnya demi menjawab keinginan putra dan putri menuju masa depan,"jelasnya.

Setelah memberikan sambutan, Bupati Gresik meresmikan SMK Umar Mas'ud dengan menandatangi prasasti sebagai tanda telah diresmikan. (bst)

SHARE :
 
Copyright © 2015 Media Bawean. All Rights Reserved. Powered by INFO Bawean